MODEL SPASIAL EKOLOGIS PENGELOLAAN HUTAN LINDUNG BERBASIS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (Kasus di Lereng Selatan Gunungapi Slamet, Provinsi Jawa Tengah)


ABSTRACT: The research was conducted in a protection forest at the south slope of the Slamet Mountain, Central Java. The field observation of the spatial geofisics conditions (water budget, drought index, Water Holding Capacity prediction), protection forest cover changes and their impacts to the society wefare as the arising of the perception, participation and local society wisdom pushed to bring the forest garden back to a protection forest. The research method to analysis water budget used Thornwaite and Mather method (1957). The society income was analyzed with Sayogyo method (1976) or with regional minimum wage of Banyumas regency (2006). The perception, participation and local society wisdom in managing protection forest was analyzed with survey method and door to door communication.
To take samples of society conditions used stratification random sampling technique. The results of the research showed that the protection forest at the south slope of the Slamet Mountain, Central Java areas from 1990 to 2009 were experienced three times or in three periods of land use changes. First, between 1900-1997, the protection fores was still undisturbed or in primary condition. Second, between 1998-2006, 1.031 hectares or 16,42 %of the forest was converted to be forest garden (tegal) by the society. The third, between 2007-2009, the forest garden was reforested again. The impact of the land use changes are as follow: in the first period, the society income per capita per year was equivalent wirh 740,0 kg of rice; in the second period was 329,0 kg and after reforestation was 496l,7 kg of rice. The surface run-off discharge in the first period was 212,3835 m3/second; in the second period was 329.9972 m3/second and after reforestation was 248,8840 m3/second.When 16,42 % of the forest was converted to be forest garden (tegal) by the society income per capita per year was 329,0 kg of rice; it mean that the society was on poverty line. Factors affecting the perception, participation and local society wisdom managing protection forest were the poverty of the society, the thoughts of the Local Government (Pemda) and Local Indonesian Forest Estate (Perhutani). The management of the protection forest at the south slope of the Slamet Mountain is mainly conducted by society and guided by the government. Based on the perception, participation and local society wisdom supported by natural potencies of the each districts, the Ecological Spatial Model of Protection Forest Management Based On Society Activation was developed. The society take active participation in managing protection forest, so forest function become optimum and society welfare can be achieved.

INTISARI: Penelitian ini dilaksanakan di hutan lindung lereng Selatan Gunungapi Slamet, Jawa Tengah. Pengamatan di lapangan tentang keadaan geofisik spasial (Neraca air, indek kekeringan, pendugaan Water Holding Capacity), perubahan penutupan lahan hutan lindung dan dampaknya terhadap kesejahteraan masyarakat serta timbulnya persepsi, partisipasi dan kearifan lokal masyarakat untuk segera memulihkan tegal agar dihutankan kembali. Metode penelitian tentang besarnya neraca air dianalisis dengan metode Thornwaite dan Mather tahun 1957. Pendapatan masyarakat dianalisis dengan metode Sayogyo (1976) atau dengan upah minimum regional di kabupaten Banyumas tahun 2006. Untuk persepsi, partisipasi dan kearifan lokal masyarakat dalam pengelolaan hutan lindung dengan metode survey dan wawancara dari rumah ke rumah masyarakat.Pengambilan sampel tentang keadaan ekonomi masyarakat memakai sampel acak distratifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hutan lindung lereng selatan gunungapi Slamet sejak tahun 1990 sampai dengan 2009, mengalami 3 kali perubahan penutupan lahan, yakni : tahun 1990-1997, penggunaan berupa hutan primer, tahun 1998-2006 kawasan hutan seluas 1.031 ha dari total hutan lindung 6.238 ha, atau 16,42 % dijadikan tegal oleh masyarakat dan tahun 2007 sampai 2009 hutan baru saja direboisasi lagi. Dampak akibat perubahan penggunaan lahan tersebut adalah hasil analisis pendapatan perkapita per tahun setara beras, saat hutan masih berupa hutan primer semua 740,0 kg, ketika hutan sebagian jadi tegal 329 kg dan pasca reboisasi 496,7 kg. Debit limpasan permukaan : saat hutan masih berupa hutan primer 212,3835 m3/detik, saat sebagian hutan jadi tegal 329,9972 m3/detik dan pasca reboisasi 248,8840 m3/detik Pendapatan masyarakat per kapita per tahun saat sebagian hutan disalahgunakan menjadi tegal, nyaris miskin, yakni sebesar 329,0 kg setara beras. Faktorfaktor yang berpengaruh terhadap persepsi, partisipasi dan kearifan lokal dalam pengelolaan hutan lindung adalah kehidupan masyarakat yang nyaris miskin dan uluran tangan dari kelompok tani. Pengelolaan hutan lindung lereng selatan gunungapi Slamet ini sebagai pelaku utama adalah masyarakat, pemerintah hanya mengawasi dan mengarahkan oleh karena berdasarkan geofisik secara spasial ditambah persepsi, partisipasi dan kearifan lokal masyarakat, ditunjang dengan potensi alam dari masing-masing kecamatan, disusunlah model spasial ekologis pengelolaan hutan lindung berbasis pemberdayaan masyarakat. Masyarakat secaca partisipatif aktif dalam pengelolaan hutan lindung tersebut, sehingga fungsi hutan optimal dan kesejahteraan masyarakat tercapai.
DOWNLOAD KLIK DISINI