KOMPETENSI SOSIAL ANAK DITINJAU DARI KELEKATAN AMANDAN JENIS KELAMIN

DOWNLOAD GRATIS


INTISARI
Salah satu permasalahan kompetensi sosial yang sering terjadi pada masa prasekolah adalah ketidakmampuan anak dalam menyesuaikan diri terhadap lingkungannya. Meskipun demikian, permasalahan tersebut harus segera diatasi melalui kelekatan aman yang tercipta antara anak dan ibu sejak dini. Penelitian ini bertujuan untuk menge tahui hubungan antara kelekatan aman dan jenis kelamin dengan kompetensi sosial anak. Subjek penelitian ini adalah anak Taman Kanak-kanak (TK) yang berusia 3-5 tahun. Jumlah keseluruhan subjek yang berpartisipasi adalah 40 anak (24 anak laki-laki dan 16 anak perempuan) yang terdiri dari 8 anak yang berusia 3 tahun, 18 anak yang berusia 4 tahun dan 14 anak yang berusia 5 tahun.

Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan skala kompetensi sosial dan skala kelekatan aman. Teknik analisis data yang digunaka n dalam penelitian ini adalah teknik regresi ganda dummy dengan bantuan dari program SPSS versi 15 for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara kelekatan aman dan jenis kelamin dengan kompetensi sosial di mana diperoleh nilai F sebesar 4,251 dan R square sebesar 0,187. Kelekatan aman dan jenis kelamin memberi sumbangan pengaruh kepada kompetensi social sebesar 18,7%.
Kata kunci : Kelekatan Aman, Jenis kelamin, Kompetensi Sosial.

CHILDREN’S SOCIAL COMPETENCY AS ANALYZED FROM THE SECURE ATTACHMENT AND SEX
ABSTRACT
One frequently occurring problem in social competency on preschool phase is children’s lack of ability of adapting to their environment. Such problem should immediately be overcome by creating secure attachment between children and their mothers since the very early stage. This study aims on examining the correlation between secure attachment and sex towards children’s social competency. The sample includes 40 kindergarten students aged 3 to 5 years old (24 boys and 16 girls), which consists of 8 students aged 3 years old, 18 students aged 4 years old, and 14 students aged 5 years.
Data are collected by the measuring of social competency scale and secure attachment scale. The analysis is conducted using double dummy regression technique by using SPSS version 15 for Windows. The result shows that there is a correlation between secure attachment and sex towards social competency, in which the F score is 4,251 and R square is 0,187. Secure attachment and sex affect social competency as much as 18,7 %.
Keywords: Secure Attachment, Sex, Social Competency.
DOWNLOAD HERE