PENGEMBANGAN PERPUSTAKAAN DIGITAL DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

INTISARI Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja lembaga UPT perputakaan Universitas Airlangga dilihat dari aspek-aspek peningkatan pengembangan perpustakaan digital, peningkatan sumberdaya manusia, peningkatan sistim dan jenis pelayanan, peningkatan fasilitas perpustakaan dan akses informasi dan peningkatan suasana kondusif.
Subyek penelitian adalah pengembangan perpustakaan digital yang ada di Perpustakaan Universitas Airlangga. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara mendalam (depth interview), observasi dan dokumentasi. Pengolahan dan analisis data dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan perpustakaan digital di Perpustakaan belum mencapai hasil yang maksimal, mulai dari pemahaman konsep perpustakaan digital, kinerja dalam pengembangan perpustakaan digital, penggunaan alat-alat yang membantu pengembangan perpustakaan digital dan sosialisasi dari perpustakaan digital.
Kesimpulan secara umum pengembangan perpustakaan digital masih belum maksimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya untuk mendukung perguruan tinggi dalam memberi pelayanan informasi kepada pemakai. Kata kunci : Perpustakaan Digital, Pengembangan Perpustakaan Digital, Sosialisasi Perpustakaan Digital